Metode 2 dari 4: Memegang Bola dengan Benar
-
1Tempatkanlah bola di “saku tembak” Anda. Anda menembak dengan menggunakan “saku tembak” Anda, yang terletak di sisi tubuh Anda dan beberapa sentimeter di atas pinggul Anda. Bola dan mata menembak Anda harus membentuk garis lurus ke arah keranjang. [3]
- Memegang bola terlalu rendah atau terlalu tinggi akan memengaruhi akurasi tembakan Anda. Pastikan Anda memegang bola tepat di “saku tembak” Anda, ini adalah titik paling nyaman untuk melemparkan bola yang terletak tepat di atas pinggul Anda.
-
2Letakkan siku Anda sehingga berada di bawah bola, bukan di sisinya. [4] Belajarlah untuk menempatkan bola pada posisi yang sama setiap saat Anda mencoba menembak. Ketika seseorang mengoper bola kepada Anda, mereka harus mengarahkan bola ke “saku tembak” Anda. Jika Anda tidak menangkapnya di sana, maka Anda harus mengatur posisi bola sebelum menembak.
-
3Genggam bola dengan benar. Posisikan tangan menembak Anda sehingga jari-jari Anda sejajar dengan jahitan pada bola.[5] Tangan inilah yang Anda gunakan untuk melemparkan bola. Letakkan tangan yang tidak Anda gunakan untuk menembak di sisi bola basket untuk dijadikan pemandu tembakan. Telapak tangan Anda tidak boleh menyentuh bola ketika bersiap untuk menembak, Anda harus dapat mengendalikan bola dengan jari-jari dan jempol Anda.
- Berikan sedikit ruang antara telapak tangan Anda dan bola sehingga bola dapat meluncur dari jari-jari Anda dengan mudah. Bola semestinya menempel pada ujung jari Anda dan rentangkan jari-jari Anda sehingga Anda dapat mengendalikan bola dengan lebih baik.
http://id.wikihow.com/Menembak-Bola-Basket
0 komentar:
Posting Komentar